Memasang Random Banner Di Blogger

Membuat / memasang iklan banner secara acak / random bertujuan agar pengunjung ... tampilan iklan banner/gambar yang monoton setiap kali mengunjungi b

Membuat / memasang iklan banner secara acak / random bertujuan agar pengunjung lebih berpeluang tertarik untuk klik iklan yang terlihat berbeda setelah direfresh daru sebelumnya yang tampilan iklan banner/gambar yang monoton setiap kali mengunjungi blog kita.

Di sekitar tahun 2015 yang telah lewat, Armaila pernah menerapkan random iklan. Namun seiring waktu telah dicabut script tersebut dan di tahun 2022 ini butuh kembali. Dengan mengetik 'banner random otomatis di blogspot' di pencarian google akhirnya terdampar di blognya warohowebdesain dengan judul artikel 'Trik memasang random banner di blogger'.

Memasang Random Banner Di Blogger


Informasi dan Trik memasang random banner di blogger yang dibagikan di web tersebut benar benar berhasil. Berikut ini adalah informasi selengkapnya.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah mengupload file banner/gambar di hosting anda dan menyimpan linknya untuk di letakkan di script yang berikut ini. 

Cara memasang Random Banner Untuk Blog Blogger


Untuk melakukan hal ini anda hanya perlu menambahkan kode berikut di ini HTML / JavaScript Widget, ingat letakkan sesuai dengan ukuran banner yang anda pilih, kode di bawah ini adalah contoh untuk banner/gambar berdimensi 468x60 lihat kode yang saya beri warna kuning.

<script language="JavaScript">
images = new Array(3);

images[0] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[1] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[2] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

index = Math.floor(Math.random() * images.length);
document.write(images[index]);
</script>

PERUBAHAN YANG PERLU:

1. Ganti URL LINK TUJUAN dengan link website pengiklan/link tujuan.

2. Ganti URL BANNER/GAMBAR ANDA dengan link Banner/Gambar Pengiklan atau link tujuan

3. Ganti DESCRIPSI LINK dengan beberapa informasi yang berhubungan dengan link banner/gambar yang anda pasang. Deskripsi muncul pada mouse hover. Anda dapat membiarkannya kosong jika Anda inginkan.

Jangan lupa simpan setelah anda memasukkan kode di atas pada widget/gedget blog anda.

Contoh Penerapan Random Banner Di Blogger


Pertanyaan yang sering di ajukan.


Bisakah trik ini saya gunakan untuk banner/gambar yang berukuran berbeda?


Bisa, banner ukuran/dimensi berapapun bida anda terapkan dalam triki ini dan pengaturannya pun cukup mudah, silahkan cari kode height dan width lalu ubah ukuran dalam dimensi yang anda mau, misal height='60px' width='468px' ini adalah untuk tinggi 60pixel dan 468pixel tinggal anda ganti menjadi height='250px' width='300px' untuk dimensi/ukuran 300x250 pixel.

terapkan ini juga pada dimensi/ukuran lain yang anda inginkan, misal 125x125, 728x90 dll. tambahan, kode border='0' adalah untuk memberi garis keliling, ubah nilai 0 menjadi satu jika anda ingin gambar anda memiliki garis keliling berukuran 1pixel.

Berapa banyak Banner/gambar yang bisa di pasang?


Terserah yang anda inginkan, misal anda punya banner 10 maka yang perlu anda lakukan adalah mengubah variabel 3 new Array(3); menjadi sepuluh new Array(10); dan mengubah fungsi aray sampai nilai 9 dimulai dari 0 - images[0] s/d images[9], Contoh jika anda bingung:

<script language="JavaScript">
images = new Array(10);

images[0] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[1] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[2] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[3] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[4] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[5] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[6] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[7] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[8] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

images[9] = "<a href = 'URL LINK TUJUAN' rel='nofollow' ><img src='URL BANNER/GAMBAR ANDA' border='0' height='60px' width='468px' alt='DESCRIPSI LINK'></a>";

index = Math.floor(Math.random() * images.length);
document.write(images[index]);
</script>

Lihat perbedaan di atas dengan kode sebelumnya, dan lakukan hal yang sama jika anda ingin menambahkan banner/gambal menjadi lebih banyak.

Trik ini menambah beban load blog tidak?


Tentu saja, tapi tidak berdampak begitu buruk karena banner/gambar yang terpilih secara otomatis saja yang di munculkan.


Mau donasi lewat mana?

Merasa terbantu dengan artikel ini? Ayo balas dengan donasi. Tekan tombol merah
© ARMAILA BLOGGING. All rights reserved. Developed by Saifullah.id